Media Center Banjarbaru – Suasana sejuk di bawah pepohonan yang rindang, sambil melihat hamparan danau dengan air jernih berwarna kehijauan, bisa anda rasakan ketika mengunjungi Danau Seran.
Dilansir dari www.celebes.co, danau ini dulunya area penambangan intan yang dimiliki oleh PT. Galuh Cempaka. Meskipun aktifitas penambangan sudah tidak lagi dilakukan, namun lahan ini masih berstatus milik perusahaan penambang hingga tahun 2034 mendatang.

Danau Seran terbentuk akibat bekas galian yang tidak terpakai atau terbengkalai, kemudian menjadikan tempat ini pun digenangi oleh air. Selanjutnya dari waktu ke waktu, tanpa diduga bisa menjelma menjadi sebuah danau indah yang saat ini banyak dikunjungi oleh para wisatawan.
Bagi anda yang ingin mengunjungi Danau ini, rutenya cukup mudah. Jika bepergian dari Banjarmasin, anda bisa berangkat menuju arah Banjarbaru, kemudian apabila sampai di persimpangan lampu merah depan Brimob Kota Banjarbaru, ambil arah ke kanan menuju Palam.
Kemudian anda lurus saja kurang lebih sekitar 2 km, kemudian ada bundaran lagi ambil jalan lurus ke arah Palam sampai anda menemukan papan nama bertuliskan Objek Wisata Danau Seran sebelah kiri, ikuti saja sesuai penunjuk jalan papan nama tersebut, sekitar 3 km tujuan anda telah sampai.
Dari pusat Kota Banjarbaru memerlukan waktu sekitar 20 menit untuk mencapai Danau Seran yang terletak di Kelurahan Guntung Manggis, Kecamatan Landasan Ulin.
Dilansir dari www.koranbanjar.net biaya masuk ke Danau Seran dikenakan tarif Rp 5.000,- per orang. Ketika anda mulai memasuki kawasan danau, tampak air danau yang sangat indah, jernih, berwarna kehijauan, berbagai aneka kuliner juga tersedia untuk anda yang ingin santai menyantap makanan sembari menikmati keindahan danau Seran.
Di tengah-tengah danau terdapat pulau kecil, dihiasi pohon pinus yang rindang, di pulau itu juga terdapat beberapa fasilitas seperti kolam renang, sepeda air, hammock, warung makan, juga gazebo untuk tempat bersantai. Cukup membayar Rp 5.000,- untuk menyeberang ke pulau tersebut menggunakan jukung (istilah kapal kecil dalam bahasa banjar).

Danau Seran bisa menjadi pilihan untuk menghabiskan waktu bersama keluarga, teman, maupun pacar (jangan berbuat hal yang tidak pantas ya). Disini anda bisa bersantai, tiduran menggunakan hammock, makan bersama di gazebo, serta berenang (disarankan berenang di Kolam Renang atau spot untuk berenang yang sudah ditentukan, jangan berenang ke tengah-tengah danau ya).
Berbagai spot foto menarik juga terdapat disini, tempat yang sangat instagramable, wajib dikunjungi oleh para kaum milenial yang suka fotography.

Tunggu apalagi? Danau dengan panorama eksotik sangat menarik untuk dikunjungi. Ayo ke Danau Seran! Ayo ke Banjarbaru! (Orz/MedCenBJB)
Leave a Reply