MEDIA CENTER BANJARBARU – Wakil Wali Kota Banjarbaru Wartono S.E terlihat sangat antusias hadiri puncak perayaan Ulang Tahun SMPN 1 Banjarbaru atau yang biasa disebut Spensa Party yang ke-66, pada Kamis (12/10/2023).

Acara Spensa Party, telah menjadi agenda tahunan siswa SMPN 1 Banjarbaru untuk merayakan ulang tahun sekolah mereka. Para siswa, osis maupun para guru juga ikut andil dalam acara Spensa Party ini.

Dalam agendanya, Spensa Party diadakan dalam satu minggu penuh, dimeriahkan dengan pertandingan classmeeting basket, futsal, musik dan masih banyak lagi antar sekolah se-Kota Banjarbaru, pada hari terakhir akan diadakan puncak kegiatan tersebut.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengingatkan kepada seluruh keluarga SMPN 1 Banjarbaru agar dapat terus menjadikan sekolah yang mengedepankan kualitas, dan dipergunakan sebagai wahana evaluasi terhadap apa yang telah dicapai selama ini dan dapat menentukan langkah ke depan mereka.

Wartono mengucapkan selamat ulang tahun untuk SMPN 1 Kota Banjarbaru dan mengharapkan sekolah ini akan tetap sebagai sekolah unggulan yang bisa meluluskan para pemimpin kedepannya.

“Saya ucapkan ulang tahun kepada SMPN 1 Kota Banjarbaru yang ke-65. Harapan kami ke depannya SMPN 1 Banjarbaru ini bertahan dengan prestasi-prestasinya sebagai sekolah unggulan di Kota Banjarbaru,” ujarnya.

Kepala Sekolah SMPN 1 Banjarbaru juga berharap agar sekolah ini akan lebih sukses dalam meraih prestasi, baik murid maupun guru pada pengabdiannya dan dalam menyiapkan sumber daya manusia yang berkualitas. (Dnd-Ald/MedCenBJB)

Leave a Reply

Your email address will not be published.