MEDIA CENTER BANJARBARU – Badan Kepegawian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPKSDM) Kota Banjarbaru terus menegaskan komitmennya dalam meningkatkan kualitas Apratur Sipil Negara (ASN) guna mewujudkan tata kelola pemerintahan dan pelayanan public yang efektif, akuntabel serta berintegritas.
Komitmen tersebut diwujudkan melalui Pembukaan Kegiatan Rapat Koordinasti (Rakor) Bidang Kepegawian di lingkungan Pemerintah Kota Banjarbaru tahun 2025, yang digelar bertempat di Aula Gawi Sabarataan, Kamis (18/12/2025),

Rakor Kepegawaian ini secara resmi dibuka oleh Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru, Sirajoni yang hadir mewakili Wali Kota Banjarbaru, Hj. Erna Lisa Halaby.
Rakor ini sebagai forum koordinasi antara BKPSDM dan SKPD di lingkungan Pemerintah Kota Banjarbaru untuk mensinergikan pelaksanaan manajemen bidang kepagawaian. Serta dalam rangka meningkatkan kualitas manajemen ASN untuk mewujudkan ASN yang profesional dengan hasil kerja tinggi dan perilaku sesuai dengan nilai dasar ASN.

“Sebagaimana kita ketahui bersama, indeks profesionalitas ASN merupakan instrumen Nasioanl yang digunakan untuk mengukur kualitas ASN secara objektif dan terukur. Melalui empat komponen utama yaitu, kualifikasi, kompetensi, kinerja dan disiplin,” ujar Sirajoni.
Dirinya juga dalam kesempatan ini memberikan apresiasi dan penghargaan kepada unit kerja yang berhasil meraih IP ASN ketegori tinggi.

“Apresiasi ini buka semata-mata sebagai bentuk pengakuan, tetapi juga meningkatkan capaian IP ASN dimasa yang akan datang. Ulun berharap seluruh peserta dapat mengikuti kegiatan ini dengan aktif, terbuka dan konstruktif,” katanya.
Kegiatan Rakor Kepegawaian ini dirangkai dengan penyerahan penghargaan pencapaian ASN, sebagai bentuk apresiasi Pemerintah Kota Banjarbaru yang telah menunjukkan kinerja, dedikasi dan integritas dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya.
Berikut ini SKPD yang menunjukkan kinerja sangat baik dalam pencapaian nilai IP ASN perlu mendapatkan apresiasi atau penghargaan dari Pemerintah Kota Banjarbaru.
Klasifikasi SKPD dengan jumlah ASN lebih dari 100 pegawai
- Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru dengan nilai 85,99
- Dinas Kesehatan dengan nilai 84,83
- Dinas Pendidikan dengan nilai 83,6
Klasifikasi SKPD dengan jumlah ASN kurang dari 100 pegawai
- BKPSDM dengan nilai 88,92
- BPPRD dengan nilai 87,17
- Dinas Perdagangan dan Perindustrian dengan nilai 87,17

Klasifikasi Kecamatan
- Landasan Ulin dengan nilai 85,73
- Liang Anggang dengan nilai 85,33
- Banjarbaru Selatan dengan nilai 84,88
Klasifikasi Kelurahan
- Komet dengan nilai 86,63
- Landasan Ulin Tengah dengan nilai 86,38
- Kemuning dengan nilai 84,00
Melalui kegiatan ini, Pemerintah Kota Banjarbaru berharap tercipta ASN yang unggul, berdaya saing dan berorientasi pada pelayanan publik, sejalan dengan upaya mewujudkan pemerintahan yang bersih, transparan, dan berintegritas demi kemajuan Kota Banjarbaru Emas. (Yds/Mer/MedCenBJB)


Leave a Reply